PALU ARIT di LADANG TEBU by: Hermawan Sulistyo  

Diposting oleh BUKAFE 324


Pembunuhan massal anggota dan simpatisan Partai Komunis Indonesia (PKI) pada 1965-1966 merupakan salah satu yang terbesar di dunia. Diperkirakan 78.000-500.000 orang telah dibantai dalam kurun waktu itu. Bahkan, beberapa sarjana memperkirakan jumlah korban mencapa satu juta orang.
Ironisnya, sedikit sekali penelitian yang secara khusus membahas peristiwa tersebut. Hermawan Sulistyo, penulis buku ini, mencatat tak lebih dari empat penelitian yang pernah dilakukan, baik oleh sarjana asing maupun sarjana Indonesia.
Kendala politis dan langkahnya sumber-sumber kajian menjadi salah satu penyebabnya. Buku ini, yang diterjemahkan dari disertasi penulis di Arizona State University Amerika Serikat, adalah salah satu dari empat penelitian tersebut.
Penulis mengambil daerah penelitian di Jombang dan Kediri, Jawa Timur. Lewat penelitian di dua kota ini penulis menjawab beberapa pertanyaan: faktor-faktor apa saja yang memicu terjadinya pembunuhan massal? Apakah ada pola pembunuhan yang seragam? Benarkah tentara yang merancang operasinya? Seberapa jauh para kiai dan pemuda Ansor terlibat?
Buku ini patut dibaca oleh semua kalangan agar sejarah kelam bangsa ini tidak terulang kembali.

Terusannya Neh......

Mengenai BUKAFE 324  

Diposting oleh BUKAFE 324

Pada toko buku kebanyakan biasanya selalu di identikan dengan sekumpulan rak buku dengan penataan ruang yang monoton, sehingga hal tersebut tidak memberikan ruang baca yang nyaman bagi para konsumen. Selain itu pada toko buku kebanyakan tidak memberikan ruang yang memadai untuk berbagai kegiatan keilmuan seperti seminar, diskusi dan kegiataan lainnya. Namun tidak demikian dengan toko buku yang mulai berdiri sejak tahun 2004, kami hadir dengan konsep yang berbeda dengan toko buku kebanyakan.

Berdiri di atas lahan seluas 400 m2 di Jalan Duren Tiga Raya No. 6a Mampang – Kalibata Jakarta Selatan, kami berusaha menghadirkan konsep toko buku yang nyaman dan sangat memanjakan bagi para konsumen pembaca buku. Dimana toko buku pada prinsipnya memiliki 3 konsep utama yaitu : kelengkapan, pelayanan dan tempat aktifitas keilmuan.
Saat ini toko buku telah memiliki lebih dari 20.000 judul buku dari sekitar 200 penerbit buku maupun distributor buku, termasuk diantaranya Gramedia Pustaka Utama, Kepustakaan Populer Gramedia, Yayasan Obor Indonesia, , Restu Agung serta dari berbagai pemasok buku lainnya. Dimana untuk kedepannya kami ingin menjadikan toko buku sebagai toko buku yang memiliki koleksi judul buku terlengkap, sehingga kami menginginkan para konsumen nantinya akan selalu merujuk ke toko buku kami untuk mencari berbagai judul buku.

Kami juga berusaha menjadikan toko buku kami tidak sekedar sebagai tempat menjual buku maupun hanya sebagai kafe belaka. Hal tersebut yang membedakan toko buku dengan toko buku lainnya, yaitu fungsi yang lebih dari sekedar toko buku. Dengan penataan ruang yang nyaris tanpa sekat menjadikan tempat kami cukup luas, sehingga tidak jarang toko buku kami dijadikan tempat penyelenggaraan berbagai kegiatan, seperti: seminar, diskusi maupun acara bedah buku dan syuting sinetron. Untuk kedepannya kami berusaha menjadikan toko buku sebagai media pencerdasan publik, sehingga masyarakat pada umumnya akan merasakan manfaat yang begitu besar dengan kehadiran toko buku .

Dengan fasilitas warnet dan jaringan internet wi-fi serta kafe yang terintegrasi dalam toko buku kami dan kelengkapan akan berbagai judul buku serta dukungan tempat parkir yang luas, kami ingin memberikan pelayanan yang terbaik bagi para konsumen.

Terusannya Neh......